Minggu, 28 Februari 2010

Laporan praktikum sistem digital yang ke-2

Haha,cepet aja udh laporan yang ke dua ni. Oke minggu lalu di lab digital saya belajar mengenai Gerbang dasar NOT dan NAND. Apakah yang di maksut dengan ke duanya,kita akan bahas satu persatu.

1. NOT
Gerbang dasar NOT disebut juga dengan gerbang pembalik. Gerbang NOT hanya mempunyai satu masukan dan satu keluaran. Jika masukan tsb bernilai 0 maka gerbang NOT akan memberikan nilai 1. Dan jika masukan tsb bernilai 1 maka gerbang NOT akan memberikan keluaran yang bernilai 0. Untuk prakteknya gerbang NOT ini menggunakan IC 74LS04.Gambar Gerbang NOT



Gambar Skema pengkabelan NOT


2. NAND

Gerbang NAND merupakan kombinasi dari gerbang AND dan NOT. Sehingga keluaran dari gerbang NAND merupakan komplemen dari keluaran gerbang AND. Untuk prakteknya gerbang NAND ini menggunakan IC 74LS00. atau bisa juga d kombinasikan dengan menggunakan 2 buah IC yaitu IC 74LS08 dengan IC 74LS04.


Gambar Gerbang NAND


Gambar skema pengkabelan NAND

Praktikum kemarin mahasiswa plug 10 juga di kasih soal latihan. Ya walaupun saya ga dapet kesempatan untuk maju kedepan tapi alhamdulila saya bisa ngisi soal tsb sendiri Cuma table kebenarannya doang,hhe. Ini dia soal nya.


Soal Latihan


1. Isilah table kebenaran dan buatlah rangkaiannya?



Tabel Kebenaran














2.


a. Berapa IC yang di butuhkan?
b. Skema pengkabelan?
c. Tabel kebenaran?

Jawab

a. 2 buah yaitu IC 74LS08 dengan IC 74LS04

b.

c. Tabel kebenaran




nah dikasih tambahan tugas ni ama asdos saya.ini dia tugasnya


Artikel Gerbang Pembangunan Universal

Gerbang pembangunan universal atau gerbang logika atau gerbang logik adalah suatu entitas dalam elektronika dan matematika Boolean yang mengubah satu atau beberapa masukan logik menjadi sebuah sinyal keluaran logik. Gerbang logika terutama diimplementasikan secara elektronis menggunakan dioda atau transistor, akan tetapi dapat pula dibangun menggunakan susunan komponen-komponen yang memanfaatkan sifat-sifat elektromagnetik(relay), cairan, optik dan bahkan mekanik.Gerbang ini juga dikenal pula sebagai perangkat digit atau sebagai perangkat logika (logicdevice). Perangkat ini memiliki satu atau lebih masukan dan satu keluaran. Masing-masing input atau output hanya mengenal dua keadaan logika, yaitu logika 0 atau logika 1. perangkat logika 0 direpresentasikan dengan tegangan 0 sampai 0,7 Volt DC (Direct Current, arus searah), sedangkan logika 1 diwakili oleh tegangan DC setinggi 3,5 sampai 5 Volt untuk jenis perangkat logika IC TTL (Integrated CircuitTransistor-Transistor Logic) dan 3,5 sampai 15Volt untuk jenis perangkat IC CMOS (IntegratedCircuit Complementary Metal Oxyde Semiconductor).

Logika NAND merupakan gabungan kombinasi dari gerbang AND dan gerbang NOT, maka keluaran dari gerbang NAND merupakan komplemen dari keluaran gerbang AND yang mempunyai dua atau lebih sinyal input, serta satu buah sinyal keluaran. Gerbang NAND bernilai satu, apabila satu atau lebih dari sinyal input bernilai 0 dan akan bernilai nol, bila semua sinyal inputnya bernilai 1. Gerbang NAND disebut sebagai gerbang pembangun universal karena dapat digunakan untuk membangun gerbang-gerbang dasar yang lain. Gerbang pembangun universal menggunakan gerbang NAND untuk membangun gerbang-gerbang dasar yang lain. Dan pada praktikum yang lalu dengan gerbang NAND dapat dirancang gerbang AND, OR, NOR, EX-OR, dan EX-NOR.

GERBANG AND

Gerbang AND dapat memiliki dua masukan atau lebih. Gerbang ini akan menghasilkan keluaran 1 hanya apabila semua masukannya sebesar 1. Dengan kata lain apabila salah satu masukannya 0 maka keluarannya pasti 0.

GERBANG NAND
Berlawanan dengan gerbang AND, pada gerbang NAND keluaran akan selalu 1 apabila
salah satu masukannya 0. Dan keluaran akan sebesar 0 hanya apabila semua masukannya 1. Gerbang NAND ekuivalen dengan NOT AND.

GERBANG OR
Keluaran gerbang OR akan sebesar 0 hanya apabila semua masukannya 0. Dan
keluarannya akan sebesar 1 apabila saling tidak ada salah satu masukannya yang bernilai 1.

GERBANG NOR
Gerbang NOR ekuivalen dengan NOT OR. Berlawanan dengan gerbang OR, keluaran
sebesar 1 hanya akan terjadi apabila semua masukannya sebesar 0. Dan keluaran 0 akan terjadi apabila terdapat masukan yang bernilai 1. Tabel kebenaran gerbang NOR.

GERBANG NOT
Pada gerbang ini nilai keluarannya selalu berlawanan dengan nilai masukannya. Apabila
masukannya sebesar 0 maka keluarannya akan sebesar 1 dan sebaliknya apabila masukannya
sebesar 1 maka keluarannya akan sebesar 0.


GERBANG XOR (Exclusive OR)
Apabila input A dan B ada dalam keadaan logika yang sama, maka output Q akan
menghasilkan logika 0, sedangkan bila input A dan B ada dalam keadaan logika yang berbeda,
maka output akan menjadi logika 1. XOR sebetulnya merupakan variasi dari cara kerja logika
OR.

GERBANG XNOR (Exclusive NOR)
Apabila input A dan B ada dalam keadaan logika yang sama, maka output Q akan
menghasilkan logika 1, sedangkan bila input A dan B ada dalam keadaan logika yang berbeda,maka output akan menjadi logika 0. XNOR bisa juga dikatakan memiliki sifat dari kebalikanXOR. XNOR dan NOR hanyalah berbeda pada langkah ke-empat yaitu apabila A dan B padalogika 1 maka output Q juga 1, bukan 0 seperti pada logika NOR.




Minggu, 21 Februari 2010

Praktikum Sistem Digital bab1

GERBANG AND DAN OR

Gerbang logika merupakan dasar pembentukan sistem digital. Gerbang logika beroperasi dengan bilangan biner, sehingga disebut juga gerbang logika biner. Tegangan yang digunakan dalam gerbang logika adalah TINGGI atau RENDAH. Tegangan tinggi berarti 1, sedangkan tegangan rendah berarti 0. Laporan pratikum Sistem Digital saya yang pertama ini membahas tentang gerbang AND dan gerbang OR. Berikut penjelasannya :


1. Gerbang AND

Gerbang AND digunakan untuk menghasilkan logika 1 jika semua masukan

mempunyai logika 1, jika tidak maka akan dihasilkan logika 0

.

Gambar Gerbang Logika AND 1.1


Masukan

A B

Keluaran

Y

0

0

0

0

1

0

1

0

0

1

1

1



Tabel Kebenaran AND 1.1


2. Gerbang OR

Gerbang OR akan memberikan keluaran 1 jika salah satu da

ri masukannya pada keadaan 1. jika diinginkan keluaran bernilai 0, maka semua masukan harus dalam keadaan 0.

Gambar Gerbang Logika OR 1.2


Masukan

A B

Keluaran

Y

0

0

1

0

1

0

1

0

0

1

1

0


Tabel Kebenaran OR 1.2

Alat dan bahan

Untuk prakteknya kita menggunakan NX-4 plus yaitu sebuah b

readboard.

IC 74LS08 untuk gerbang AND

IC 74LS32 untuk gerbang OR

Kabel jumper



Gambar skema gerbang AND dan OR 1.3


Tabel Kebenaran 1.3